The Shine Cahaya Dunia Kebidanan
Vol 7, No 2 (2022): THE SHINE CAHAYA DUNIA KEBIDANAN

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPESERTAAN METODE KONTRASEPSI JANGKA PANJANG

Rizki Sahara (Universitas An Nuur)
Nurul Khodiyah (Universitas An Nuur)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2022

Abstract

Latar belakang; Keluarga Berencana (KB) merupakan salah satu cara efektif dalam meningkatkan ketahanan keluarga, Kesehatan dan keselamatan ibu dan anak. BKKBN menyatakan bahwa salah satu upaya meningkatkan kualias penduduk yaitu dengan mengatasi pertumbuhan penduduk dengan program KB. Metode kontrasepsi jangka Panjang merupakan salah satu metode paling efektif yang tahan lama, efisien, nyaman dengan biaya yang relative murah. Tujuan : penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara dukungan keluarga terhada kepesertaan metode kontrasepsi jangka Panjang. Metode; studi deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Subyek penelitian adalah semua akseptor KB yang memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi. Keseluruhan sampel berjumlah 120 responden. Hasil; Hasil tabulasi silang antara tingkat pengetahuan dengan penggunaan kontrasepsi suntik menggunakan Chi-Square Test menggunakan SPSS menunjukkan hasil p value 0.004. Menurut hasil diatas dapat dilihat bahwa p value < 0.05 sehingga didapatkan hasil bahwa Ho ditolak dan Ha diterima Kesimpulan; dalam penelitian ini disimpulkan bahwa ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kepesertaan metode konrasepsi jangka Panjang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

TSCBid

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Merupakan jurnal yang berisi tentang hasil penelitian ataupun literature review tentang Maternitas dan Kebidanan. Scope jurnal ini meliputi bidang Kehamilan, Persalinan, Kesehatan Reproduksi, Kesehatan Ibu dan Anak, Kesehatan Bayi dan balita serta Masalah-masalah kesehatan repoduksi dan ...