SWARNA
Vol. 3 No. 2 (2024): SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, Februari 2024

Panggilan Dalam Kehidupan Membiara

Riasnugrahani, Missiliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2024

Abstract

Calon imam adalah seseorang yang mengikuti pendidikan untuk tujuan menjadi seorang imam. Mereka adalah pribadi yang menerima rahmat Tuhan dan bersedia menjawab panggilan Tuhan. Menjadi imam Katolik memiliki tantangan yang besar, oleh karena itu Gereja harus 'ketat' dalam memilih calon imam. Gereja bertanggung jawab dalam membina calon imam harus memastikan bahwa para calon imam itu telah 'dewasa dan matang secara emosional' sebelum mereka ditahbiskan. Salah satu pembinaan yang dilakukan adalah pembinaan kepribadian yang bertujuan agar para calon imam dapat mengenal dirinya, bakat dan minatnya, serta kelebihan dan kekurangannya. Kegiatan menggunakan metode psikoedukasi, yang meliputi kegiatan ceramah, studi kasus, diskusi kelompok, analisis film, dan refleksi. Melalui berbagai kegiatan ini diharapkan para calon imam dapat lebih mengenal diri dan minatnya, serta semakin memperkuat panggilannya. Dalam akhir kegiatan ini, calon imam semakin menyadari bahwa panggilan tidak mudah ditemukan, membutuhkan refleksi diri, mencoba suatu kegiatan, ketekunan dan berdialog dengan orang lain.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

swarna

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is a journal that is a scientific forum for community service, with the online registered number E-ISSN 2963-184X. This multidisciplinary scientific journal in the field of community service is published by Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada ...