IDEA: Jurnal Seni Pertunjukan
Vol 18, No 1 (2024)

Software Guitar Tab: Alternatif Media Belajar Dalam Ekstrakurikuler Band SMA Negeri 1 Kutowinangun

Zaki, Rizki Hafiz Tia (Unknown)
Pamudjo, Triyono Bramantyo (Unknown)
Sakti, Reza Ginandha (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Aug 2024

Abstract

Berdasarkan fenomena yang dilihat melalui observasi awal pada kegiatan  ekstrakurikuler band di SMA Negeri 1 Kutowinangun, ditemukan permasalahan bahwa terdapat kesulitan yang dialami oleh siswa dalam mempelajari instrumen gitar. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan alternatif media pembelajaran dan menganalisis proses melalui pemanfaatan software guitar tab dalam mengatasi permasalahan tersebut. Jenis penelitian menggunakan kualitatif dengan pendekatan naratif untuk menarik pendapat berdasarkan prespektif seseorang berlandaskan fenomena yang terjadi dan kemudian diceritakan kembali oleh peneliti dalam bentuk kronologi naratif. Menggunakan triangulasi sebagai teknik pengumpulan data. Proses analisis data yang diperoleh melalui reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil analisis data dalam penelitian ini ditemukan bahwa peran guru dalam proses pembelajaran sangat berpengaruh terhadap semangat siswa dan capaian pembelajaran. Dibutuhkan beberapa pendekatan khusus bagi beberapa siswa yang baru saja mengenal musik. Selama proses pemanfaatan software guitar tab ditemukan beberapa kendala siswa saat melakukan penerapan pada gitar, siswa sedikit kesulitan saat memposisikan jari, sehingga terbalik memposisikan jari tangan kiri, serta mengalami kendala jaringan internet saat mengakses software guitar tab. Setelah adanya pemanfaatan software guitar tab sebagai alternatif media belajar dalam mempelajari instrumen gitar pada ekstrakurikuler band berhasil bermanfaat untuk menunjang kemampuan bermain instrumen gitar, terutama bagi siswa yang baru saja mempelajari instrumen gitar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

IDEA

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Other

Description

IDEA draws its contributions from academics and practitioner-researchers at the interface of the performing arts. It acts as a forum for critical study, innovative practice, and creative pedagogy, addressing themes that may be domain-specific (e.g., dance, music, theatre, puppets, karawitan, ...