Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar (JIPDAS)
Vol 3 No 4 (2023): Vol. 3 No. 4 Edisi November 2023

TINGKAT KEMAMPUAN LITERASI MEMBACA PESERTA DIDIK SELAMA BELAJAR DARI RUMAH PASCA PANDEMI COVID-19 DI SEKOLAH DASAR

Putri, Wanda Ariska (Unknown)
Rahmah, Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat kemampuan literasi membaca peserta didik selama belajar dari rumah pasca pandemi Covid-19 di sekolah dasar. Penelitian dilakukan di SDN Inpres 2 Lasoani dengan penentuan sampe menggunakan teknik random sampling sehingga diperoleh peserta didik kelas V dan wali kelas V sebagai sampel. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes, angket dan wawancara. Dalam menganalisis data penelitian, teknik yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat literasi membaca peserta didik pasca pandemi Covid-19 di SDN Inpres 2 Lasoani kelas V berada pada kategori rendah dengan rata-rata persentase yaitu 48,72%. Rendahnya tingkat literasi membaca peserta didik setelah pandemi Covid-19 di SDN Inpres 2 Lasoani disebabkan oleh sejumlah faktor, termasuk kurangnya kegiatan membaca di rumah, kurangnya stimulus untuk minat baca dan keterbatasan sumber daya literasi yang disediakan oleh orang tua.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIPDAS

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal JIPDAS (Jurnal Imiah Pendidikan Dasar) merupakan sarana publikasi untuk para Akademisi seperti Guru, Mahasiswa dan Dosen. jurnal ini bertujuan untuk menjadi wadah publikasi penelitian dibidang pendidikan dasar, jurnal JIPDAS dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas ...