Pengajar harus menggabungkan beberapa metode pembelajaran yang beragam, menarik dan menantang. Teknologi mempunyai dampak positif untuk memotivasi mahasiswa, teknologi juga mempunyai dampak positif untuk meningkatkan prestasi belajar mahasiswa.9Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksperimendengan menggunakan pendekatan true eksperimen, populasinya adalah mahasiswa tingkat 2 Prodi Kebidanan Politeknik Harapan Bersama. Teknik analisis data menggunakan teknik anova 2 jalur. Hasil analisis menunjukan bahwa terdapat perbedaan pengaruh media pembelajaran 3 dimensi dan media pembelajaran VCD Interaktif terhadap prestasi belajar dengan p (0,016) 0.05, (2), terdapat perbedaan pengaruh motivasi tinggi dan motivasi rendah terhadap prestasi belajar dengan p (0,042) 0,05, (3), dan tidak terdapat perbedaan interaksi pengaruh signifikan media pembelajaran dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar kompetensi resusitasi pada bayi baru lahir dengan p (0,699) 0.05.Kesimpulan dalam penelitian ini terdapat perbedaan pengaruh media pembelajaran dan motivasi bejalar terhadap prestasi belajar dan tidak terdapat perbedaan pengaruh signifikan interaksi media pembelajaran dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar.Kata kunci :media, motivasi, prestasi belajar
Copyrights © 2016