JPMTT (Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknologi Terbarukan)
Vol. 3 No. 2 (2023): Oktober

PROGRAM PENDAMPINGAN LITERASI, ADAPTASI TEKNOLOGI, ADMINISTRASI DI SMP N 3 SELUMA

moh rere valentino zantohar (Universitas Muhammadiyah Bengkulu)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2023

Abstract

Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka ( MBKM ) adalah salah satu program yang diselenggarakan oleh kemendikbud. Program kampus mengajar merupakan salah satu program dalam Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang memiliki tujuan untuk mengajar, membantu teknologi, dan membantu administrasi sekolah dan guru. Salah satu sekolah yang menjadi sasaran dari program Kampus Mengajar adalah SMP N 3 Seluma Pada program Kampus Mengajar ini, mahasiswa yang ditunjuk untuk mengikuti program memiliki tanggung jawab dalam membantu pihak sekolah dalam proses mengajar, membantu adaptasi terhadap teknologi, dan membantu administrasi sekolah. Selain itu, mahasiswa Kampus Mengajar memiliki tanggung jawab dalam memperbaiki karakter siswa dan meningkatkan minat belajar siswa selama masa pandemi ini. Tujuan dari keikutsertaan mahasiswa dalam program Kampus Mengajar ini merupakan sebuah proses dalam menambah hubungan, menambah pengalaman di luar dunia perkuliahan, mengembangkan wawasan, karakter dan soft skill mahasiswa, mendorong dan memacu pembangunan nasional dengan menumbuhkan motivasi siswa untuk berpartisipasi dalam pembangunan, serta meningkatkan peran dan kontribusi nyata perguruan tinggi dan mahasiswa dalam pembangunan pendidikan di Indonesia. Kata Kunci : Kampus Mengajar, Adaptasi Teknologi, Minat Belajar Siswa

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpmtt

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal JPMTT memiliki fokus utama pada pengembangan pengetahuan tentang pengabdian kepada masyarakat. Ruang lingkup pengabdian kepada masyarakat meliputi: Teknologi Terapan Penerapan pengetahuan ilmiah dan teknologi untuk tujuan praktis kehidupan manusia atau perubahan lingkungan manusia. Ini ...