DECODE: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi
Vol. 4 No. 1: MARET 2024

Prediksi Kelulusan Tepat Waktu Berdasarkan Riwayat Akademik Menggunakan Metode Naïve Bayes

Imam Riadi (Unknown)
Rusydi Umar (Unknown)
Rio Anggara (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jan 2024

Abstract

Kelulusan tepat waktu mahasiswa memiliki dampak besar dalam dunia pendidikan. Namun, tidak semua mahasiswa, mampu mencapai prestasi tersebut. Oleh karena itu, diperlukan penelitian yang mendalam dalam menganalisis data kelulusan sebagai upaya mendukung mahasiswa agar berhasil menyelesaikan studi mereka tepat waktu. Penelitian data kelulusan bisa dilakukan menggunakan tehnik klasifikasi data mining. Klasifikasi merupakan salah satu pengolahan dalam data mining dilakukan dengan cara mengelompokkan dengan metode tertentu. Penelitian ini membangun aplikasi dengan implementasi metode naive bayes dengan mempertimbangkan parameter menghasilkan klasifikasi mahasiswa lulus tidak tepat waktu dan lulus tepat waktu. Tahapan pada penelitian seperti load data, cleaning data, selection data, transformation data, data training, data testing, dan hasil prediksi. Tahapan pengujian akurasi penelitian menggunakan metode confusion matrix mendapat akurasi 72% dengan total penerapan data sejumlah 291 dengan detail 273 data training dan 18 data testing. Hasil akurasi menunjukkan bahwa sistem prediksi kelulusan dapat digunakan FTI UAD sebagai salah satu acuan dan pertimbangan fakultas mengambil langkah-langkah kelulusan mahasiswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

decode

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

DECODE: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi adalah jurnal penelitian yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi FKIP Universitas Muhammadiyah Kendari. Terbitan dimulai pada bulan Maret 2021 dalam bentuk versi online. Jurnal ini terbit 2 kali setahun yaitu periode Maret dan ...