Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas dan pertumbuhan penjualan terhadap harga saham pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitaif dengan metode analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analis regresi linier berganda dan uji hipotesis dengan menggunakan program SPSS ver 24. Sampel penelitian ini diambil dengan metode purposive sampling dioeroleh 26 perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan, variabel profitabilitas dan pertumbuhan penjualan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap harga saham pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman periode 2020-2022. Secara parsial, variabel profitabilitas dan pertumbuhan penjualan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap harga saham pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman pada tahun 2020-2022.
Copyrights © 2024