Jurnal Economic Edu
Vol. 2 No. 2 (2022): Januari

Analisis Penggunaan Media Sosial Dalam Peningkatan Volume Penjualan di Home Shop Gibran Collection

Anisa Martiah (Akademi Manajemen Informatika Lampung)
Meirani Meirani (Universitas Muhammadiyah Bengkulu)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan media sosial dalam memasarkan barang di Home Shop Gibran Collection,Untuk mengetahui peningkatan volume penjualan sebelum menggunakan media sosial dan sesudah menggunakan media sosial di Home Shop Gibran Collection. Jenis penelitian ini yaitu jenis penelitian deskriptif kualitatif. Data yang digunakan data primer dan data sekunder.  Subjek penelitian ini adalah konsumen ,karyawan dan pemilik Home Shop Gibran Collection. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara triangulasi. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa konsumen menyatakan puas terhadap kemudahan dalam media sosial yang diberikan Home Shop Gibran Collection. Konsumen juga menyatakan mendapatkan kepercayaan terhadap media sosial Home Shop Gibran Collection. Pemilik Gibran Collection menyatakan bahwa dengan menggunakan media sosial mengalami peningakatan pendapatan dari hasil penjualanya dilihat dari 3.040 barang yang terjual selama dua tahun. peningkatan volume penjualan Home Shop Gibran Collection sebelum menggunakan media sosial dan sesudah menggunakan media sosial  sebanyak 25%. Kata Kunci :Media Sosial, Peningkatan  Volume Penjualan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ecoedu

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences Other

Description

Focus and Scope The Edu Economic Education Journal offers original articles on economic education. This journal aims to publish and disseminate the results of economic education research and studies conducted by researchers, teachers and practitioners of economic education. Edu Economics Journal ...