Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan
Vol 1, No 1

PENERAPAN ASUHAN KEPERAWATAN OLEH PERAWAT PELAKSANA DI RUMAH SAKIT BANDA ACEH

Husnul Wirdah (Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala)
Muhammad Yusuf (Bagian Keilmuan Manajemen Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
19 Oct 2016

Abstract

Asuhan keperawatan adalah suatu pendekatan untuk pemecahan masalah pada pasien dengan memberikan pelayanan keperawatan. Sejauh ini perawat tidak sepenuhnya melakukan asuhan keperawatan sesuai dengan SOP. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran penerapan asuhan keperawatan oleh perawat pelaksana di RSUD Meuraxa Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah deskriptif. Populasi penelitian ini adalah seluruhperawat pelaksana.Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling, sebanyak 58 responden. Alat pengumpulan data berupa kuesioner dalam bentuk skala likert. Hasil penelitian didapatkan sebanyak 55,2% berada pada kategori baik dan 44,8% berada pada kategori kurang baik dalam menerapkan asuhan keperawatan di RSUD Meuraxa Banda Aceh, sedangkan penerapan asuhan keperawatan pada tahap pengkajian berada pada kategori baik (67,2%), tahap diagnosa berada pada kategori baik (77,6%), tahap perencanaan pada kategori baik (81,0%), (60,3%) tahap implementasi berada pada kategori kurang baik, dan tahap evaluasi berada pada kategori baik (77,6%). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian  perawat pelaksana di RSUD Meuraxa Banda Aceh telah menerapkan asuhan keperawatan sesuai dengan SOP. Peneliti mengharapkan agar kegiatan supervisi perlu di tingkatkan untuk menjaga dan meningkatkan kinerja perawat pelaksana dalam menerapkan asuhan keperawatan.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

FKep

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa of the Faculty of Nursing is a Student Scientific Journal which aims to communicate the results of research on student final assignments. The target readers are students, nurses, lecturers and nursing ...