JFA (Jurnal Fisika dan Aplikasinya)
Vol 2, No 2 (2006)

Studi Spektral Inframerah pada Ferit Spinel Nanokristal MFe2O4 (M = Ni, Mn dan Zn)

Heni Sungkono (Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
Darminto Darminto (Institut Teknologi Sepuluh Nopember)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2006

Abstract

Ferit spinel MFe2O4 dengan M= Zn, Ni dan Mn telah berhasil disintesis dengan menggunakan metode kopresipitasi pada temperatur 70C. Uji karakterisasi dilakukan dengan menggunakan difraktometri sinar-X dan spektrofotometeri inframerah. Diketahui bahwa kandungan prosentase fasa spinel untuk masing-masing sampel mendekati 100%. Intensitas serapan inframerah oleh sampel terletak pada daerah 400-600 cm−1, yang mengkonfirmasi bahwa doping Zn mensubstitusi ion Fe2+ pada bagian tetrahedral sedangkan doping Ni serta Mn menggantikan ion Fe2+ pada bagian oktahedral dari struktur kristal spinel. Dari perhitungan berdasarkan spektra XRD didapatkan ukuran kristal untuk semua sampel<10 nm, kecuali untuk Zn0.5Ni0.5Fe2O4 yang memiliki ukuran 16,7 nm. Lebih lanjut, nilai indeks bias sampel bervariasi bergantung pada doping yang diberikan.

Copyrights © 2006






Journal Info

Abbrev

jfa

Publisher

Subject

Physics

Description

JFA (Jurnal Fisika dan Aplikasinya, Abbreviation: J.Fis. dan Apl.) hanya menerbitkan artikel penelitian asli serta mengulas artikel tentang topik seputar bidang fisika (fisika teori, material, optik, instrumentasi, geofisika) dan aplikasinya. Naskah yang dikirimkan ke JFA belum pernah diterbitkan ...