Jurnal Ilmiah Manajemen Kesatuan
Vol. 8 No. 2 (2020): JIMKES Edisi Agustus 2020

Analisis Pengaruh CAR, NPL, dan LDR Terhadap ROA: Studi kasus pada Bank Kategori Buku Empat Periode 2014-2018

Mulyadi Kurniawan (Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan)
Aang Munawar (Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan)
Andi Yudha Amwila (Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non performing Loan (NPL),dan Loan ti Deposit Ratio LDR terhadap ROA studi kasus pada Bank Buku Empat periode 2014-2018. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh melalui dokumen berupa laporan keuangan tahunan. Teknik analisis yang digunakan adalah uji statistik dengan metode regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan uji F dan uji t, yang sebelumnya telah dilakukan uji asumsi klasik terlebih dahulu.Hasil penelitian uji t menunjukkan bahwa CAR memiliki nilai koefisien regresi sebesar 0,101 dan nilai signifikansi sebesar 0,050 sehingga CAR berpengaruh positif terhadap ROA. NPL memiliki nilai koefisien regresi sebesar -0,0528 dan memiliki nilai signifikansi sebesar 0,007 sehingga NPL t berpengaruh terhadap ROA. LDR memiliki nilai koefisien regresi -0,057 dan nilai signifikansi sebesar 0,038 sehingga LDR berpengaruh positif terhadap ROA. Hasil uji F menunjukkan bahwa variabel CAR, NPL, BOPO, dan LDR secara simultan berpengaruh terhadap ROA ditunjukkan dengan nilai signifikansi kurang dari 0,05 yaitu sebesar 0,000. Kata Kunci : CAR, NPL, LDR, dan ROA

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jimkes

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Manajemen Kesatuan (JIMKES) dikelola dan diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan bekerjasama dengan Fakultas Bisnis dan Fakultas Vokasional IBI ...