Bola basket adalah salah satu olahraga permainan yang menggunakan bola dimana terdiri dari dua tim beranggotakan masing-masing lima orang yang saling bertanding mencetak poin dengan memasukkan bola ke keranjang lawan. Olahraga ini dapat dimainkan baik itu di dalam ruangan (indoor) dan di luar ruangan (outdoor) dengan menggunakan lapangan yang berukuran relatif kecil. Dalam penelitian ini melibatkan 20 orang siswa anggota ekstrakurikuler basket di Pondok Pesantren Baiturrahman. Sampel yang digunakan yaitu Conveniece Sampling. Dari hasil analisis data didapatkan hasil pengujian dengan menggunakan uji Independent Sampel T test bahwasanya nilai (sig) dua arah yang menunjukan hasil 0,004 lebih kecil dari 0,05 yang artinya bahwa H1 diterima dan H0 ditolak. Dari hasil analisis data didapatkan hasil pengujian dengan menggunakan uji Independent Sampel T test bahwasanya nilai (sig) dua arah yang menunjukan hasil 0,012 lebih kecil dari 0,05 yang artinya bahwa H1 diterima dan H0 ditolak. Perbandingan efektifitas metode latihan shooting from chair sebesar 37,5% sedangkan untuk shooting on the line sebesar 30,4%.
Copyrights © 2022