Tingginya jumlah industri merupakan salah satu penyebab terjadinya pencemaran air tanah. Oleh karena itu perlu dilakukan perlindungan air tanah, salah satu upaya perlindungan air tanah adalah melakukan penilaian kerentanan air tanah. Lokasi penelitian berada pada Cekungan Air Tanah (CAT) Karanganyar-Boyolali merupakan cekungan air tanah yang mencakup 7 Kabupaten 1 Kota yang terdiri dari Kabupaten Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Wonogiri, Semarang, Sragen, Karanganyar, dan Kota Surakarta. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data data bor, data geolistrik, dan data konduktivitas hidraulis. Metode AVI (Aquifer Vulnerability Index) merupakan salah satu metode yang dapat dilakukan untuk penilaian kerentanan dengan mempertimbangkan kondisi geologi berupa tebal jenis batuan dan nilai konduktivitas atau kemampuan batuan dalam mengalirkan air tanah dari batuan penutup akuifer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kerentanan air tanah terhadap pencemaran memiliki rentang sangat rendah, rendah, menengah, tinggi, dan sangat tinggi
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023