LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Vol. 2 No. 2 (2024): Logic : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan

Analisa Perbandingan Kinerja Jaringan 4G LTE Pada Provider Telkomsel Dan Indosat Menggunakan Metode Drive Test

Perdana Sari, Yolen (Unknown)
Eka Tassia, Shelvi (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jan 2024

Abstract

Di Indonesia jaringan komunikasi mengalami perkembangan yang sangat pesat, sehingga menimbulkan persaingan bisnis antarprovider. Oleh sebab itu provider dituntut untuk memaksimalkan kualitas serta kuantitas yang lebih baik dengan memperhatikan beberapa hal yaitu seberapa luas cakupan (coverage) antena, ketersediaan kapasitas dari suatu jaringan, tingkat keberhasilan dalam video streaming, dan kualitas sinyal dari layanan jaringan. Banyak operator provider yang mengklaim bahwa kecepatan internet mereka yang terbaik, tetapi penerapan dan kemampuan jaringan 4G LTE (Fourth Generation Long Term Evolution) yang dimiliki tiap operator seluler tidaklah sama. Perbedaan tersebut tak hanya meliputi cakupan wilayah yang telah terlayani dengan jaringan 4G, tapi juga kecepatan data maksimal yang bisa diakomodasi tiap operator seluler serta kinerja jaringan sesungguhnya yang dirasakan konsumen di lapangan. Meskipun pihak operator layanan seluler terus berusaha meningkatkan cakupan jaringan 4G di Indonesia, namun pada praktek nya dikota-kota besar, belum semua wilayah dapat menggunakan jaringan 4G. Ketidak merataan pelayanan jaringan 4G ini banyak dikeluhkan oleh pengguna. permasalahan yang dikeluhkan pelanggan, diantaranya yaitu sinyal yang diterima tidak stabil, akses data yang susah tersambung, dan kegagalan koneksi, maka dari itu akan dilakukan penelitian supaya mengetahui nilai beberapa parameter pada jaringan 4G LTE seperti RSRP (Reference Signal Receive Power), SINR (Signal Interference to Noise Ratio) dan Troughtput. Padahal tingkat kepuasan akan kualitas layanan jaringan 4G sangat berpengaruh terhadap kinerja positif keuangan operator seluler itu sendiri. Dari permasalahan diatas, perlu adanya pengukuran dan analisa jaringan telekomunikasi sebagai antisipasi pemilihan penyedia layanan telekomunikasi yang sesuai dengan yang diharapkan oleh penggunanya. Metode pengukuran yang dilakukan untuk menganalisa kualitas jaringan 4G ini adalah dengan menggunakan Drive Test. Metode Drive Test merupakan suatu kegiatan mengambil data (collecting) dari sebuah jaringan network dengan menggunakan software dan hardware tertentu. Dari data yang telah diperoleh tersebut kemudian dioleh untuk menganalisis QoS (Quality of Service). Parameter yang digunakan untuk menganalisis kualitas jaringan tersebut adalah RSRP, SINR dan Throughput. Dari hasil penelitian didapatkan secara keseluruhan sinyal data seluler yang paling baik kualitasnya adalah Telkomsel.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

logic

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Other

Description

1. Komputasi Lunak, 2. Sistem Cerdas Terdistribusi, Manajemen Basis Data, dan Pengambilan Informasi, 3. Komputasi evolusioner dan komputasi DNA/seluler/molekuler, 4. Deteksi kesalahan, 5. Sistem Energi Hijau dan Terbarukan, 6. Antarmuka Manusia, 7. Interaksi Manusia-Komputer, 8. Hibrida dan ...