Jurnal Rekayasa Sistem Informasi dan Teknologi
Vol. 1 No. 3 (2024): Februari

Implementasi Machine Learning Dalam Menganalisis Dan Mendeteksi Berita Palsu Pada Portal Berita Bahasa Inggris

Nur Amalia Hasma (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Feb 2024

Abstract

Kemajuan teknologi informasi di era digital saat ini telah memberikan dampak yang signifikan terhadap akses informasi melalui media online. Hal ini disebabkan semakin populernya penggunaan media online karena biayanya yang murah dan akses yang mudah. Berita palsu dapat disebarkan melalui berbagai platform media, termasuk penggunaan website, media sosial, email, dan  platform digital lainnya. Berita palsu disebarkan untuk berbagai tujuan, termasuk menghasilkan pendapatan iklan melalui clickbait, mempengaruhi opini publik mengenai peristiwa terkini, menyebarkan perselisihan, dan mempromosikan agenda tertentu.Dalam penelitian ini diusulkan metodologi untuk mendeteksi berita asli dan berita palsu dengan menggunakan metode seleksi fitur TF-IDF untuk melakukan klasifikasi dan menerapkan algoritma pembelajaran mesin yaitu, Support Vector Machine, Logistic Regression, Random Forest, dan Decision Tree.  Hasil dari klasifikasi tersebut ditampilkan dalam bentuk confusion matrix. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan algoritma Support Vector Machine menghasilkan akurasi sebesar 95,65% dengan nilai presisi 94,91%, disusul dengan algoritma Logistic Regression, algoritma Random Forest, dan algoritma Decision Tree yang memperoleh nilai akurasi terkecil sebesar 91,25%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrsit

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal Rekayasa Sistem Informasi dan Teknologi (JRSIT) adalah jurnal nasional sebagai media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran, dan kajian kritis-analitik mengenai penelitian di bidang ilmu dan teknologi komputer, termasuk Teknik Sistem, Teknik Informatika, Teknologi Informasi, Informatika ...