Indeks Pembangunan Manusia (IPM) merupakan angka yang menggambarkan kondisi masyarakat atau penduduk dalam hal mengakses hasil pembangunan, pendapatan dan kesehatan yang layak. Faktor-faktor yang diduga mempengaruhi IPM Maluku Utara yaitu Angka Harapan Hidup (AHH), Harapan Lama Sekolah (HLS), pengeluaran per kapita dan presentase penduduk miskin. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model regresi linier berganda dengan menerapkan metode backward diketahui Harapan Lama Sekolah dan Pendapatan per Kapita berpengaruh signifikan terhadap IPM provinsi Maluku Utara dengan nilai R2 sebesar 99.8%.
Copyrights © 2023