Agrifo: Jurnal Agribisnis Universitas Malikussaleh
Vol. 6 No. 2 (2021): November 2021

ANALISIS UPAYA PENINGKATAN BUDAYA KONSUMSI BUAH DAN SAYUR PADA ANAK MELALUI EFEKTIVITAS GAME GASIPUTRI (GAME PUZZLE 3D)

IRWANDI, PUTRA (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2021

Abstract

Menurut Riskesdas 2010-2013, persentase penduduk dengan usia lebih dari 10 tahun yang kurang mengonsumsi buah dan sayur masih di atas 90%. Rendahnya persentase anak dalam mengkonsumsi sayur dan buah menjadi dasar untuk mengusulkan kajian efektifitas game edukasi puzzle 3D dalam meningkatkan daya tarik anak serta menganalisis perubahan budaya anak dalam mengonsumsi buah dan sayur.  Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni literature review, yakni metode untuk mengumpulkan data yang berhubungan dengan sebuah topik penelitian tertentu yang diperoleh dari berbagai sumber seperti buku, jurnal, internet dan pustaka lain. Hasil dari penelitian, diketahui terdapat keterkaitan antara tingkat pengetahuan gizi terhadap minat anak dalam mengonsumsi buah dan sayur. Selain itu, peranan intervensi media dalam memperkenalkan anak terhadap buah dan sayur juga penting untuk dilakukan, karena dengan penggunaan media yang tepat, anak-anak akan lebih tertarik dalam mengonsumsi buah dan sayur. Dalam hal ini, penggunaan media puzzle 3D dapat menjadi media yang dapat digunakan untuk meningkatkan minat anak-anak dalam mengonsumsi buah dan sayur, karena pengetahuan yang diperoleh dari game ini biasanya lebih mengesankan bagi anak.Keywords: Gasiputri, Efectivitas, fruit and vegetables.           

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

agrifo

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance

Description

Agrifo accepts scientific papers which discusses the socio-economic aspects of agriculture regarding a system starting from the study of up-stream subsystems, on-farm subsystems, downstream subsystems and supporting subsystems as well as relations between policies and government, international ...