Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas dan rasio aktivitas secara simultan dan parsial terhadap prediksi terjadinya financial distress. Penelitian menggunakan data sekunder pada annual report masing-masing perusahaan selama beberapa tahun berturut-turut. Penelitian ini menggunakan Model Altman Z-Score dengan menggunakan data perusahaan jasa sub-sektor perhotelan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor perhotelan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021 dengan teknik pengambilan purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan uji Eviews. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara simultan dan parsial rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio rentabilitas, rasio aktivitas perusahaan berpengaruh positif terhadap financial distress perusahaan.
Copyrights © 2023