Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah Application Programming Interface (API) menggunakan framework Flask dalam sistem Automatic Number Plate Recognition (ANPR) untuk mengenali pelat nomor kendaraan secara otomatis. Pesatnya perkembangan teknologi pembelajaran mendalam yang memungkinkan inovasi dalam pengenalan pelat nomor kendaraan, yang memiliki berbagai aplikasi penting seperti penegakan hukum, manajemen parkir, pengaturan lalu lintas, dan lain-lain. Metode pengembangan API ini melibatkan pengujian terhadap 200 gambar, di mana 198 gambar berhasil mendeteksi pelat nomor dengan baik. Hasil penelitian ini adalah modul back end yang menyediakan fungsi lengkap bagi klien, memungkinkan mereka untuk menjalankan proses bisnis utama dengan efektif. Kesimpulannya, penggunaan framework Flask dalam mengembangkan API ANPR ini berhasil memberikan solusi yang dapat diandalkan dalam mengenali pelat nomor kendaraan secara otomatis dan efisien.
Copyrights © 2024