Jurnal Sistem Informasi Aplikasi Teknologi Informasi
Vol. 1 No. 2 (2024): JOSIATI

SISTEM KEHADIRAN MENGGUNAKAN PENGENALAN WAJAH DENGAN METODE VIOLA JONES

Surati, fitria (Unknown)
Qonita Mahdi, Hur’ien (Unknown)
Najmi Falah, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

berdasarkan parameter–parameter tertentu. Untuk melakukan pengenalan wajah, hal yang perlu dilakukan pertama kali adalah pendeteksian wajah. Penulis menggunakan metode Viola Jones untuk melakukan pendeteksian wajah. Metode Viola Jones dikenal memiliki kecepatan dan keakuratan yang tinggi karena menggabungkan beberapa konsep (Haar Features, Integral Image, AdaBoost, dan Cascade Classifier) menjadi sebuah metode utama untuk mendeteksi objek. Pada penelitian ini dibuat suatu sistem yang bisa mendeteksi, melacak serta mengenali wajah seseorang yang digunakan sebagai media verifikasi untuk absensi jam kedatangan menggunakan metode Viola Jones dan algoritma Local Binary Pattern Histogtram (LBPH). Bahasa yang digunakan adalah python dengan library openCV. Jarak dan kemiringan berpengaruh pada hasil pengenalan wajah. Jarak sekitar 30 cm – 150 cm dari kamera wajah bisa terdeteks. Sebaliknya posisi wajah terlalu jauh kurang lebih 180 cm wajah tidak dapat terdeteksi. Untuk tingkat kemiringan wajah sekitar 200 dari tegak lurus masih bisa dikenali, akan tetapi pada derajat kemiringan sekitar kurang lebih 300 posisi keatas maupun kekanan, wajah tidak bisa dideteksi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Josiati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Josiati: Journal System Information Aplication Teknologi Information is a scientific journal to develop knowledge in the field of Information Engineering and Management. published by the College of Information and Computer Management supported by the Central Institute for Research and Community ...