Penelitian ini termasuk penelitian dan pengembangan yang berjudul Pengembangan Media Interaktif Berbasis Blog di SMA Negeri 1 Tommo. Masalah pada penelitian ini yaitu keterbatasan media yang cocok disekolah, serta kurangnya minat belajar siswa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia menjadi permasalahan di SMA Negeri 1 Tommo. Salah satu solusi yang dapat dilakukan adalah dengan Pengembangan Media Website Interaktif Berbasis Blog. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon peserta didik dan pendidik menggunakan media website berbasis blog terhadap mata pelajaran bahasa indonesia kelas XI IPA di SMA Negeri 1 Tommo. Blog adalah aplikasi yang dikembangkan yaitu salah satu aplikasi yang digunakan untuk membuat Media Pembelajaran. Subjek Uji yang diambil adalah 20 orang siswa kelas XI IPA dan 1 orang guru di SMA Negeri 1 Tommo. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Pengembangan dengan model 4-D yang dimodifikasi menjadi 3-D yang terdiri dari pendefinisian (define), perancangan (design) dan pengembangan (develop). Hasil penelitian menunjukkan bahwa media website berbasis blog yang dikembangkan menunjukkan bahwa setuju apabila media tersebut digunakan dalam pembelajaran di sekolah SMA Negeri 1 Tommo
Copyrights © 2021