Journal of Life Science and Technology
Vol 1 No 1 (2023): BIOMARAS (Vol.1, No.1 Agustus 2023)

Pengaruh Penambahan Isolat Bakteri Asam Laktat Dari VCO Terhadap Rendemen Minyak

Yunita Dhea Kusumawardani (Program Studi Bioteknologi, Fakultas Ilmu dan Teknologi Hayati, Universitas Teknologi Sumbawa)
Riri Rimbun Anggih Chaidir (Program Studi Bioteknologi, Fakultas Ilmu dan Teknologi Hayati, Universitas Teknologi Sumbawa)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2023

Abstract

Virgin Coconut Oil (VCO) adalah hasil olahan daging buah kelapa yang memiliki banyak manfaat. VCO dibuat dengan alami tanpa adanya proses pemanasan sehingga kandungan di dalamnya tetap terjaga. VCO memiliki warna yang bening hingga kuning pucat, dengan aroma dan rasa khas kelapa serta tekstur yang mudah menyerap di kulit. Pembuatan VCO dengan metode fermentasi diketahui dapat meningkatkan nilai rendemen VCO. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan starter isolat BAL dari VCO terhadap rendemen minyak yang dihasilkan. Pada penelitian ini dilakukan tiga perlakuan dan satu kontrol negatif (tanpa penambahan BAL) dengan tiga ulangan menggunakan metode kombinasi fermentasi dan chilling and thawing kemudian minyak yang dihasilkan diamati karakteristiknya dan dihitung bobotnya untuk mengetahui nilai rendemen minyak. Berdasarkan pengujian yang dilakukan, didapatkan bahwa VCO yang dihasilkan dengan penambahan 2% BAL sebagai starter telah memenuhi persyaratan SNI 7381:2008 yaitu, VCO yang baik akan menghasilkan warna bening hingga kuning pucat, aroma khas kelapa dan tidak tengik, tekstur yang encer hampir seperti air, serta memiliki rasa khas minyak kelapa. Kemudian VCO dengan penambahan starter BAL mampu meningkatkan nilai rendemen minyak yang dihasilkan dengan nilai rendemen tertinggi ditunjukkan pada perlakuan BAL 3.VCO yaitu sebesar 44,35%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

biomaras

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Decision Sciences, Operations Research & Management Environmental Science Immunology & microbiology Materials Science & Nanotechnology

Description

BIOMARAS : Journal of Life Science and Technology (ISSN 3025-7166)merupakan Jurnal Ilmiah Akses Terbuka yang diterbitkan oleh Fakultas Ilmu dan Teknologi Hayati, Universitas Teknologi Sumbawa. BIOMARAS : Journal of Life Science and Technology terbit dua kali dalam setahun dan kini aktif menggunakan ...