Kajian Linguistik dan Sastra
Vol. 3 No. 2 (2024): Mei 2024

Perbandingan Unsur Intrinsik dalam Cerita Rakyat Putri Pinang Masak dan Roro Jonggrang: Kajian Sastra Bandingan

Agustin, Rincinailatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 May 2024

Abstract

This research was conducted with the aim of comparing the intrinsic elements contained in the folklore of Putri Pinang Masak from Jambi and the folklore of Roro Jonggrang from Yogyakarta. This research was conducted by comparing the intrinsic elements in the folklore of Putri Pinang Masak and Roro Jonggrang using comparative literary studies. The research method uses qualitative methods with descriptive research types. The data source for this research comes from the folklore of Putri Pinang Masak and Roro Jonggrang. Data collection uses note-taking techniques. Furthermore, the data were analyzed using intrinsic elements obtained from the folklore of Putri Pinang Masak and Roro Jonggrang by identifying the data, then classifying the data into groups, and interpreting the data. The data that has been obtained will be compared between the two folklores using a comparative literary approach. The results obtained from the research and discussion are that the folklore of Putri Pinang Masak and Roro Jonggrang have many similarities in terms of plot, characters and characterizations, and setting, which have nearly the same storytelling components. The difference can be seen in the theme and mandate, in which the folklore of Putri Pinang Masak emphasizes the greed of Putri Pinang Masak, while the folklore of Roro Jonggrang places more emphasis on cheating by Roro Jonggrang. Abstrak Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk membandingkan unsur-unsur intrinsik yang terdapat di dalam cerita rakyat Putri Pinang Masak yang berasal dari Jambi dan cerita rakyat Roro Jonggrang yang berasal dari Yogyakarta. Penelitian ini dilakukan dengan membandingkan unsur intrinsik di dalam cerita rakyat Putri Pinang Masak dan Roro Jonggrang menggunakan kajian sastra bandingan. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data penelitian ini berasal dari cerita rakyat Putri Pinang Masak dan Roro Jonggrang. Pengumpulan data menggunakan teknik simak catat. Selanjutnya data dianalisis menggunakan unsur intrinsik yang didapat dari cerita rakyat Putri Pinang Masak dan Roro Jonggrang dengan mengidentifikasikan data, lalu mengklasifikasikan data ke dalam kelompok, dan menafsirkan data tersebut. Data yang sudah didapat akan dibandingkan diantara kedua cerita rakyat dengan menggunakan pendekatan sastra bandingan. Hasil yang didapatkan dari penelitian dan pembahasan yaitu bahwa cerita rakyat Putri Pinang Masak dan Roro Jonggrang memiliki banyak kesamaan dari segi alur, tokoh dan penokohan, dan latar, yang mana memiliki komponen-komponen penyusun cerita yang hampir sama. Perbedaan terlihat di bagian tema dan amanat, yang mana di bagian tema cerita rakyat Putri Pinang Masak lebih menekankan pada keserakahan yang dilakukan oleh Putri Pinang Masak sedangkan pada tema cerita rakyat Roro Jonggrang lebih menekankan pada kecurangan yang dilakukan oleh Roro Jonggrang

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kal

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Kalistra: Kajian Linguistik dan Sastra merupakan jurnal ilmiah kebahasaan dan kesastraan yang diterbitkan oleh Prodi Sastra Indonesia, FKIP Universitas Jambi. Kalistra terbit tiga kali setahun setiap Mei, September, dan Januari. Jurnal Kalistra menerbitkan hasil penelitian ilmiah dalam kajian bahasa ...