PUNDIMAS: Publikasi Kegiatan Abdimas
Vol 1 No 3 (2022): PUNDIMAS: Publikasi Kegiatan Abdimas

Lansia Sehat dan Aktif di Kecamatan Mijen Semarang Jawa Tengah




Article Info

Publish Date
09 Nov 2022

Abstract

Lansia merupakan bagian dari masyarakat yang membutuhkan perhatian khusus berkaitan dengan Kesehatan. Seseorang yang menuju ke fase lansia akan merasakan perubahan seperti kemunduran secara fisik maupun mental. Pengetahuan tentang kesehatan lansia dan pola hidup sehat lansia belum sepenuhnya dipahami oleh masyarakat. Pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan cara penerapan pola hidup sehat bagi para lansia. Kegiatan ini dilaksanakan di Pos Daya Lansia Durian Jaya Bubakan Kecamatan Mijen. Lansia yang mengikuti sejumlah 20 orang dengan kisaran umur 60 – 75 tahun dan dilakukan pada bulan April – Mei tahun 2016 dengan menyampaikan materi baik pengetahuan maupun keterampilan tentang beberapa hal yang menunjang pola hidup sehat lansia, diantaranya : 1. Lansia dan kondisi tubuhnya, 2. Minuman sehat untuk lansia berbasis back to nature, 3. Aktifitas dan pola hidup sehat lansia. Informasi tentang senam lansia dan juga minuman sehat Teh Stevia mampu membangkitkan rasa keingintahuan yang cukup tinggi pada peserta kegiatan pengabdian ini. Informasi tentang kegiatan fisik (senam lansia) dan salah satu contoh pengobatan herbal (Teh Stevia) sangat diperlukan oleh lansia sendiri dan orang lain terutama keluarga terdekat. Ketidaktahuan tentang perubahan kondisi fisik dan fisiologis pada lansia sering menjadi penyebab menurunnya kondisi kesehatan lansia, ditambah lagi dengan pola hidup lansia yang kurang tepat menjadikan kondisi kesehatan lansia semakin menurun.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pundimas

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science

Description

PUNDIMAS: Publikasi Kegiatan Abdimas is a journal published by Neolectura, issued three times in one year. PUNDIMAS: Publikasi Kegiatan Abdimas is a scientific publication media in the form of conceptual paper and field research related to community sevice. It is hoped that PUNDIMAS: Publikasi ...