Masjid Nur Ikhlas di Desa Buluh Cina, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar memiliki masalah ketersediaan air bersih. Sumber air dari sumur gali terkontaminasi kadar logam yang tinggi seperti besi (Fe) dan mangan (Mn)). Kualitas air tersebut tidak memenuhi standar air bersih yang ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan RI melalui PERMENKES No.55/MENKES/PER/II/2023. Oleh karena itu, diperlukan solusi yang efektif untuk mengatasi permasalahan penyediaan air bersih di Masjid Nur Ikhlas Desa Buluh Cina. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, telah dipasang sistem penyaring air dengan kapasitas penampungan 1000 liter oleh tim Pengabdian Dosen Teknik Mesin Universitas Riau di Desa Buluh Cina. Hasil uji coba dan uji kualitas air dari air yang telah dimurnikan menunjukkan bahwa air telah memenuhi standar kualitas air bersih. Solusi ini telah berhasil mengatasi masalah ketersediaan air bersih di Masjid Nur Ikhlas, selain itu solusi ini juga memberikan dampak positif bagi warga sekitar dan memastikan air yang digunakan aman dan memenuhi syarat kesehatan.
Copyrights © 2024