Mabha Jurnal
Vol 5 No 1 (2024): Mei 2024

GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI KERJA, DAN KUALITAS PELAYANAN DEPARTEMEN FOOD AND BEVERAGE HOTEL HORAIOS MALIOBORO

Dhian Anggraini, Fera (Unknown)
Ermawati, Kris Cahyani (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Seorang pemimpin selayaknya dapat memberikan arahan, mengambil keputusan strategis, menginspirasi, memotivasi, dan mengelola sumber daya secara efektif guna mencapai kesuksesan perusahaan. Hotel yang merupakan sebuah organisasi perusahaan besar harus memiliki pemimpin yang tepat untuk menjalankan kegiatan operasionalnya dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh gaya kepemimpinan terhadap motivasi kerja dan peningkatan kualitas pelayanan di Departemen Food and Beverage Hotel Horaios Malioboro. Jenis penelitiannya adalah kualitatif dengan metode pengumpulan datanya dilakukan melalui observasi dan wawancara terstruktur terhadap enam karyawan Departemen Food and Beverage di Hotel Horaios Malioboro yang terdiri dari dua supervisor food and beverage dan empat waiter. Hasilnya menjelaskan bahwa gaya kepemimpinan memiliki pengaruh signifikan dalam memotivasi karyawan dan meningkatkan kualitas pelayanan di Departemen Food and Beverage. Signifikansinya dapat dibuktikan dari hasil wawancara dan observasi dengan enam karyawan aktif Departemen Food and Beverage yang menyatakan bahwa pemimpin selalu berperan aktif dalam memotivasi karyawan melalui berbagai cara seperti memberikan dukungan moral, memberikan umpan balik konstruktif, dan memberikan kesempatan untuk berpartisipasi dalam pengambilan keputusan terkait operasional departemen. Signifikansi lainnya terlihat dari sikap mental pemimpin yang baik dalam memberikan energi positif kepada karyawannya serta memberikan dorongan internal kepada karyawan untuk berpartisipasi dalam segala bentuk aktivitas yang bertujuan mencapai kepuasan tamu melalui kualitas pelayanan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mabha

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Mabha Journal aims to publish articles in the field of economics, tourism, and hotelier, including but not limited to research results, scientific studies and field cases. It has a purpose to provide a media for academics, researchers, experts and observers to communicate in the framework of ...