Jurnal Svasta Harena Rafflesia
Vol 1 No 2 (2022)

GAMBARAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN POLA MAKAN REMAJA PENGGUNA MEDIA SOSIAL DI SMAN KOTA BENGKULU

linggar, hesty (Unknown)
jumiyati (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2024

Abstract

Masa remaja merupakan salah satu periode dari perkembangan manusia. Masa ini merupakan masa perubahan atau peralihan yang meliputi perubahan biologis, perubahan psikologis, dan perubahan sosial. Remaja pada saat ini banyak mengonsumsi makanan yang diiklankan melalui media sosial yang mengandung tinggi garam, gula, lemak, kalori. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui gambaran pengetahuan, sikap dan pola makan remaja pengguna media sosial di SMAN Kota Bengkulu tahun 2020. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian observasional dengan desain penelitian deskriptif. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling dan didapatkan 20 reponden di SMAN 01 dan 20 responden di SMAN 10. Data yang dikumpulkan meliputi data pengetahuan, sikap dan pola makan. Berdasarkan hasil penelitian pengetahuan responden di SMAN 01 dikategorikan cukup (60%) sedangkan pengetahuan responden di SMAN 01 dikategorikan cukup 85%. Sikap pada responden di SMAN 01 dikategorikan cukup (55%) dan sikap pada responden di SMAN 10 dikategorikan cukup (95%). Pola makan pada responden di SMAN 01 yang memiliki pola makan baik sebanyak 9 orang dan yang memiliki pola makan tidak baik sebanyak 11 orang. Pada SMAN 10 remaja yang memiliki pola makan baik 11 orang dan yang memiliki pola makan tidak baik 9 orang. Diharapkan untuk peneliti selanjutnya melanjutkan penelitian ini dengan memberikan edukasi gizi pada remaja pengguna media sosial.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

svasta

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Svasta Harena Rafflesia (SHR) merupakan jurnal ilmiah yang memuat artikel penelitian (research article) di bidang gizi dan kesehatan, yang terkait aspek gizi klinik, gizi masyarakat, gizi institusi dan gizi pangan. Jurnal Svasta Harena Rafflesia (SHR) diterbitkan enam bulan sekali (Juni dan ...