Kesuksesan seseorang tidak ditentukan semata-mata oleh pengetahuan dan kemampuan teknis (hard skill) saja, tetapi lebih oleh kemampuan mengelola diri dan komunikasi dengan orang lain (soft skill). Keterbatasan kemampuan dan keterampilan berkomunikasi pada anak-anak keturunan pemulung dan anak yatim piatu, khususnya di lingkungan RT.03 Kecamatan Tampan Kota Pekanbaru tentunya berpotensi menghambat masa depan mereka. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mengeluarkan anak-anak tersebut dari jerat kemiskinan melalui peningkatan keterampilan (softskill) berkomunikasi agar nantinya dapat berbicara di depan publik dan diharapkan nanti ketika dewasa dapat memperoleh penghasilan karena sedari dini mereka telah memiliki bekal keterampilan berkomunikasi. Dalam pengabdian ini menggunakan metode ceramah dan diskusi. Melalui materi presentasi yang disampaikan berupa penayangan video, anak-anak memperoleh pemahaman yang tepat dan mudah dimengerti. Selanjutnya sesi tanya jawab yang sifatnya untuk memperkaya wawasan mitra pengabdian. Hasil dari pengabdian yang telah dilaksanakan yaitu adanya respon positif dan proaktif dari mitra terhadap kegiatan ini. Hal ini terlihat dari animo sasaran untuk mengikuti kegiatan sangat tinggi, terbukti dengan kehadiran peserta untuk mengikuti kegiatan mencapai 100% dari total mitra pengabdian yang terdata.
Copyrights © 2024