Jurnal Global Ilmiah
Vol. 1 No. 8 (2024): Jurnal Global Ilmiah

Pengaruh Profitabilitas, Tipe Industri, Kepemilikan Saham Publik, dan Dewan Komisaris Independen terhadap Pengungkapan Corporate Social Responsibility serta Tinjauannya dari Sudut Pandang Islam

Abdul Gani, Ruslan (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 May 2024

Abstract

Pengujian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, tipe industri, kepemilikan saham publik, komisaris independen terhadap pengungkapan corporate social responsibility secara parsial dan simultan khususnya pada perusahaan manufaktur subsektor aneka industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2022. Metode penelitian yang digunakan adalah metode purposive sampling dengan pendekatan kuantitatif, menggunakan data sekunder. Sampel yang digunakan sebanyak 11 perusahaan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel profitabilitas dan komisaris independen berpengaruh terhadap pengungkapan corporate social responsibility, sedangkan untuk variabel tipe industri dan kepemilikan saham publik tidak berpengaruh terhadap pengungkapan corporate social responsibility, akan tetapi profitabilitas, tipe industri, kepemilikan saham publik, komisaris independen secara bersamaan/simultan berpengaruh terhadap corporate social responsibility.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ji

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Jurnal Global Ilmiah merupakan jurnal ilmiah dalam bentuk penelitian dan dapat diakses secara terbuka. Jurnal ini diterbitkan setiap bulan oleh International Journal Labs. Jurnal Global Ilmiah menyediakan sarana untuk diskusi berkelanjutan tentang isu-isu relevan yang termasuk dalam fokus dan ruang ...