Film “JUMANJI: Welcome To The Jungle” merupakan film yang menceritakan tentang sekelompok anak muda yang terperangkap dalam sebuah permainan yang bernama Jumanji. Dalam film tersebut, terdapat peran pada setiap karakter yang mendukung cerita. Selain itu, terdapat perubahan sifat karakter utama dan pembantu yang dapat dilihat dari awal hingga akhir gim. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui perubahan sifat karakter utama dan pendukung dari awal hingga akhir cerita. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan menggunakan teori struktur 3 babak yang dikemukakan oleh Syd Field, teori peran karakter oleh Christopher Vogler. Dari hasil analisis yang telah dilakukan, disimpulkan bahwa terdapat perubahan pada karakter utama dan pendukung yang dapat dilihat pada tahap Set-Up, Confrontation dan Resolution. Perubahan tersebut merepresentasikan pesan utama dari film itu sendiri, yaitu untuk membantu sesama manusia, berani, terbuka dan tidak egois dalam menghadapi setiap tantangan.
Copyrights © 2023