Jurnal Olahraga Kebugaran dan Rehabilitasi (JOKER)
Vol 3 No 2 (2023): Jurnal Olahraga Kebugaran dan Rehabilitasi (JOKER)

Efektifitas Tekhnik PNF Hold Relax dan Contract Relax Terhadap Peningkatan Fleksibilitas Otot Pinggang Atlet Tim Nasional Judo

Muhammad Fauzan Aziz (Universitas Negeri Jakarta)
Muchtar Hendra Hasibuan (Universitas Negeri Jakarta)
Eko Prabowo (Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase perbedaan efektifitas pnf hold relax dan pnf contract relax terhadap fleksibilitas otot pinggang pada atlet tim nasional judo. dengan menggunakan desain penelitian kuantitatif komparatif dan teknik eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet tim nasional judo Indonesia yang melakukan training center di ciloto, jawa barat, kemudian dilakukan pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh, dan didapatkan jumlah sampel sebanyak 32 atlet, yaitu mencari perbedaan dengan metode penelitian pre test dan post test. dilakukan 16 kali pertemuan untuk mendapatkan hasil skor penelitian, prosedur pengambilan data dilakukan dengan teknik observasi untuk mengetahui antara perbedaan metode pnf hold relax dan efek pnf contract relax. Hasil penelitian menunjukan bahwa adanya efek pnf hold relax mempengaruhi peningkatan fleksibilitas otot pinggang, dan efek pnf contract relax mempengaruhi peningkatan fleksibilitas otot pinggang, tetapi kedua efek tersebut tidak memiliki perbedaan signifikan terhadap peningkatan fleksibilitas otot pinggang terhadap atlet tim nasional judo.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

joker

Publisher

Subject

Education Health Professions Public Health Other

Description

A. Fokus dan Ruang Lingkup 1. Fokus Fokus Jurnal Olahraga Kebugaran dan Rehabilitasi (JOKER) pada kajian dan penelitian di bidang keolahragaan, berfokus pada bidang-bidang olahraga Non Pendidikan diantaranya: Filsafat Olahraga, Sejarah Olahraga, Pedagogi Olahraga, Psikologi Olahraga, Sosiologi ...