Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti
Vol 5 No 1 (2024): Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti

KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA PADA MATERI HIMPUNAN DI KELAS VII SMP NEGERI 7 AMBON

Latumapina, Marla (Unknown)
Laamena, Christina M (Unknown)
Ayal, Carolina Selfisina (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2024

Abstract

Kemampuan pemahaman konsep adalah kemampuan pertama karena saling mengikat dan berkelanjutan, dapat merumuskan strategi penyelesaian, menerapkan perhitungan yang sederhana, menggunakan simbol untuk mempresentasi konsep, menganti suatu bentuk ke bentuk lainnya, pemahaman konsep matematis ialah suatu kemampuan penguasaan materi dan kemampuan siswa dalam memahami, menyerap, menguasai hingga mengaplikasikannya dalam pembelajaran matematika. Tujuan dari penelitian ini untuk mendiskripsikan pemahaman konsep matematis siswa kelas VII SMP Negeri 7 Ambon dalam menyelesaikan soal himpunan. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskritif kualitatif, data dari hasil tes pemahaman konsep matematis siswa tersebut akan dianalisis secara kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah 4 siswa yang dipilih dari 28 siswa. Penelitian ini menggunakan instrumen tes dengan 3 soal. Instrumen ini dibuat berdasarkan 3 indikator kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Berdasarkan hasil analisis, nilai rata-rata dari keseluruhan soal instrumen kemampuan pemahaman konsep matematis memperoleh bahwa terdapat 2 siswa pada kategori tinggi, terdapat 9 siswa pada kategori sedang, terdapat 10 siswa pada kategori rendah, dan 8 siswa pada kategori sangat rendah. Maka kemampuan pemahaman konsep matematis siswa masih tergolong rendah. Kata Kunci: Pemahaman Konsep, Matematika, Himpunan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpmu

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti menerbitkan makalah penelitian dari para peneliti yang mencakup penelitian di bidang Pendidikan Matematika dan ...