Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application
Vol. 4 No. 1 (2024): Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application

Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri dan Model Pembelajaran Konvensional Terhadap Prestasi Belajar Fisika di SMA Pokok Bahasan Usaha dan Energi

Fernince Pote (Universitas San Pedro)



Article Info

Publish Date
19 Mar 2024

Abstract

Penelitian secara deskriptif dan komparatif untuk mengetahui kecenderungan dan perbedaan prestasi belajar fisika siswa kelas XI SMA Negeri 9 Yogyakarta yang pembelajarannya menggunakan model pembelajaran inkuiri dan model pembelajaran konvensional. Variabel bebas adalah model pembelajaran inkuiri yang diberikan kepada kelompok eksperimen dan konvensional yang diberikan kepada kelompok kontrol. Variabel terikat adalah prestasi belajar fisika. Sampel diambil dengan teknik random sampling. Teknik analisis data menggunakan Uji-t . Hasil penelitian secara deskriptif menunjukkan dengan model pembelajaran inkuiri termasuk kategori sangat tinggi, sedangkan model pembelajaran konvensional termasuk kategori tinggi. Secara komparatif ada perbedaan yang signifikan antara model pembelajaran inkuiri dan model pembelajaran konvensional.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

magnetic

Publisher

Subject

Astronomy Physics

Description

Magnetic adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas San Pedro, yang fokus pada bidang fisika dan penerapannya. Artikel yang diterbitkan merupakan hasil penelitian yang terkait dengan bidang fisika dan aplikasi terapan ...