Tujuan penelitian ini adalah untuk memperkenalkan metode pembelajaran berbasis etnomatematika yang mengaitkan kebudayaan ke dalam pembelajaran matematika. Kebudayaan menjadi media yang dapat dipakai tenaga pendidik dalam mengajarkan konsep-konsep matematika agar lebih mudah dipahami oleh peserta didik. Salah satu keragaman budaya Indonesia yang dapat diimplementasikan dalam pembelajaran matematika adalah Rumah Adat Honai yang berasal dari tanah Papua. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode etnografi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah pengumpulan literatur dengan mencari artikel melalui portal Google Scholar, Microsoft Academic, dan Perpusnas dengan menggunakan kata kunci Rumah Adat Honai, implementasi etnomatematika, geometri dan wawancara. Teknik analisis data dilakukan dengan penyajian data, pengolahan data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah konsep-konsep geometri yang ditemukan dalam Rumah Adat Honai.
Copyrights © 2024