Jurnal Teknik Elektro: Ilmu dan Teknologi
Vol. 12 No. 2 (2019): September 2019

Smart Power Outlet dengan Fitur Pemantauan Daya

Nadua Joelmettu (Unknown)
Handry Khoswanto (Unknown)
Resmana Lim (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2020

Abstract

Smart power outlet yang sebelumnya dibuat oleh Felix Thamrin mempunyai fitur pemantauan daya yang belum optimal, dimana proses penghitungan daya yang dilakukan hanya memanfaatkan sensor arus. Pembuatan tugas akhir ini dimaksudkan untuk membuat smart power outlet dengan fitur pemantauan daya yang sudah memanfaatkan sensor tegangan dan sensor arus, serta penambahan fitur penghitungan biaya. Smart power outlet terdiri dari beberapa komponen utama seperti mikrokontroler NodeMCU, modul sensor tegangan ZMPT101B, modul sensor arus ACS712. Dari beban yang terpasang, data berupa tegangan dan arus akan dibaca oleh sensor dan dikirimkan menuju mikrokontroler untuk dilakukan penghitungan. Hasil pengitungan akan dikirimkan melalui jaringan internet dan ditampilkan pada aplikasi Blynk pada smartphone pengguna. Smart power outlet juga dilengkapi dengan fitur lain seperti timer, alarm, dan penghitungan biaya. Berdasarkan hasil pengujian, seluruh fitur pada smart power outlet dapat berjalan dengan baik. Kontrol secara manual, fitur timer dan alarm berjalan dengan baik dan responsif. Fitur pemantauan daya masih belum akurat dengan eror terbesar mencapai 80%, sedangkan pada fitur penghitungan biaya terdapat eror terbesar mencapai 8%.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

elk

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

Focus and scope of Jurnal Teknik Elektro is the following but is not limited to: Generator, Power Distribution, Electrical Power Convertion, Protection System, Power Electronics, Renewable Energy, Digital Signal Processing, Sensing and Instrumentation, Image Processing, Robotic System, Control ...