Tujuan Penelitian ini yakni untuk mengetahui jenis interaksi sosial siswa slow learner dengan guru kelas, mengetahui jenis interaksi sosial siswa slow learner dengan GPK, dan mengetahui faktor pendorong dan penghambat pada diri siswa slow learner. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode jenis studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Dengan Teknik pengumpulan data diantaranya observasi, wawancara dan dokumentasi. Latar penelitian yaitu Sekolah Dasar Islam Plus Daarul Jannah Cibinong Kabupaten Bogor.Penelitian ini menghasilkan temuan jenis-jenis interaksi sosial pada siswa slow learner di kelas inklusif diantaranya: Jenis interaksi sosial siswa slow learner dengan guru kelas dan GPK yaitu 1)Apersepsi pada awal pembelajaran bertujuan untuk mengetahui kesiapan siswa sebelum guru memberikan materi pelajaran pada kegiatan inti, 2)Interaksi penyajian materi pelajaran matematika guru kelas sering melakukan secara berulang untuk menjelaskan materi, media yang digunakan yaitu media konkrit dan audio visual, metode yang digunakan guru kelas yaitu tugas kelompok dan diskusi, 3)Interaksi penyelesaian tugas yaitu mengingatkan tugas, memberikan tugas tambahan diluar jam pull out. Faktor pendorong siswa slow learner yaitu motivasi dan dukungan keluarga. Faktor penghambat yaitu intelegensi rendah, tidak percaya diri, tidak dapat manajemen waktu.
Copyrights © 2023