AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA
Vol. 1 No. 2 (2023): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora

IMPLEMENTASI STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PESERTA DIDIK DENGAN METODE ANP (Analytic Network Process) DI SMP INSAN KAMIL BOGOR

Yusi Sundari Choirunisa (a:1:{s:5:"en_US"
s:26:"Universitas Djuanda Bogor "
})

Radif Khotamir Rusli (Unknown)
Gugun Gunadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran dengan metode Analytic Network Process serta implementasinya melalui teori bauran pemasaran dan menemukan faktor pendukung dan penghambat strategi pemasaran di SMP Insan Kamil Bogor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu melalui observasi, penyebaran angket, wawancara dan studi dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil bidang kesiswaan, wakil bidang humas, siswa dan alumni. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, strategi pemasaran yang paling efektif melalui Analytic Network Process yaitu strategi pemasaran secara langsung dengan sub kriteria sosialisasi, nilai geomean yang dihasilkan sebesar 2.00. Kedua, implementasi strategi pemasaran dengan menerapkan teori bauran pemasaran yaitu: produk, harga, tempat/lokasi, promosi, sumber daya manusia, bukti fisik, dan proses. Ketiga, faktor pendukung yaitu stakeholder yang saling bekerjasama, memiliki majelis Al-ihya sebagai point center sekolah, website yang menyediakan informasi secara lengkap, biaya yang terjangkau, menerapkan kurikulum berbasis islam, banyaknya kegiatan promosi yang dilaksanakan, dan adanya pondok pesantren. Keempat, faktor penghambat yaitu; munculnya sekolah umum yang menerapkan kurikulum berbasis islam dan tidak adanya dana tetap dari pemerintah sehingga SMP Insan Kamil Bogor selalu berhati-hati dalam melaksanakan kegiatan promosi yang memerlukan biaya cukup besar.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

al-kaff

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Education Mathematics Other

Description

AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA is an Indonesian language scientific journal portal published by the Faculty of Islamic Religion and Teacher Education and published four times a year in February, April, June, and December, with an open submission process throughout the year. All submitted ...