Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tindak tutur perlokusi yang digunakan dalam podcast Notif#1 Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Mahasaraswati Denpasar. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, di mana metode pengumpulan data dalam penelitian ini meliputi, observasi, dokumentasi, dan catatan lapangan. Analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa podcast Notif#1 program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Mahasaraswati Denpasar mengandung beberapa tindak tutur perlokusi. Adapun bentuk tindak tutur tersebut meliputi tindak tutur melegakan, tindak tutur melaporkan, tindak tutur permintaan, tindak tutur menyenangkan, dan tindak tutur ajakan.
Copyrights © 2022