Pendidikan Sekolah Dasar menjadi landasan utama dalam mengukur kualitas kehidupan sumber daya manusia dalam dunia pendidikan dan mengembangkan kemampuan pengetahuan dalam diri. Tuntutan dalam menggapai hasil belajar optimal dalam proses belajar menjadi sebuah permasalahan dalam menghadapi berbagai tantangan dalam proses belajar mengajar bagi siswa Sekolah Dasar khususnya pada mata pelajaran IPA. Tujuan penelitian untuk menganalisis penerapan model belajar Quantum Teaching dalam membantu mencapai strategi pembelajaran terbaik pada siswa. Metode dalam penelitian ini menggunakan studi literatur yang mendapatkan data berdasarkan penelitian-penelitian terdahulu. Hasil penelitian didapatkan sebuah pernyataan bahwasanya penggunaan model pembelajaran Quantum berpengaruh signifikan positif terhadap hasil belajar siswa untuk pelajaran IPA sekaligus terbukti dapat menjadi strategi pembelajaran terbaik kepada siswa yang dilakukan oleh guru sebagai tenaga pengajar.
Copyrights © 2024