Journal of Education, Humaniora and Social Sciences (JEHSS)
Vol 6, No 2 (2023): Journal of Education, Humaniora and Social Sciences (JEHSS), November

Analisis Usahatani Nanas (Ananas Comosus) Pada Lahan Gambut Di Kecamatan Panai Tengah (Studi Kasus : Desa Pasar Tiga)

Hildayani Manurung (Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah)
Sri Wahyuni (Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengetahui besar pendapatan usahatani nanas dan untuk mengetahui prospek usahatani nanas pada lahan gambut di Desa Pasar Tiga Kecamatan Panai Tengah.Adapun lokasi penelitian ini dilaksanakan di Desa Pasar Tiga Kecamatan Panai Tengah Kabupaten Labuhanbatu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petani nanas yang ada di Desa Pasar Tiga. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan accidental sampling dalam penelitian ini diambil sampel sebanyak 28 orang petani. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan dengan menghitung biaya produksi, penerimaan, pendapatan,dan menggunakan nilai R/C Ratio untuk mengetahui prospek usahatani nanas.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata total biaya produksi sebesar Rp. 6.179.714, rata-rata total penerimaan yang diperoleh adalah Rp. 11.318.571, dan rata-rata pendapatan bersih yang diperoleh adalah sebesar Rp. 5.138.857 permusim panen/tahun. Nilai rata-rata R/C Ratio menunjukkan hasil 1,8 dapat diartikan bahwa usahatani nanas memiliki prospek yang menguntungkan untuk dilakukan karena nilai R/C > 1 = Layak.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jehss

Publisher

Subject

Health Professions Public Health Social Sciences

Description

Journal of Education, Humaniora and Social Sciences (JEHSS), publish by Mahesa Research Center, for sources of information and communication for academics and observers about science and methodology. Published papers are the results of research, reflection, and actual critical studies with respect ...