Penelitian ini menyajikan analisis tentang mengapa pemerintah Kabupaten/Kota di Indonesia belum sepenuhnya bisa mentransformasikan penyelenggaraan pemerintahannya berbasiskan e-Government. Ada berbagai Faktor-faktor yang menyebabkan terhalangnya dalam pengembangan e-government di Indonesia termasuk infrastruktur TIK yang buruk, sumber daya manusia yang tidak memadai, kurangnya kesiapan di antara warga negara untuk menggunakan layanan e-government, dan lingkungan yang tidak mendukung. Oleh karena itu tantangan yang harus di hadapi oleh pemerintahan Indonesia adalah mengembangkan program komprehensif dan penilaian kemajuan yang mencakup teknologi, organisasi, warga negara dan dimensi lingkungan untuk mendukung pengembangan e- government. Kata kunci : Pemerintah Kota Padang, E-Government & Faktor-Faktor penghambat
Copyrights © 2022