TRANSIENT: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro
TRANSIENT, VOL. 13, NO.1, MARET 2024

PERANCANGAN APLIKASI ANTARMUKA PADA PROTOTIPE SMART TOILET BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT) PADA PERANGKAT ANDROID

Wiryawan, Daffa Maheswara (Unknown)
Tsalatsa, Nanda Fitri (Unknown)
Amar, Nasywan (Unknown)
Arfan, M. (Unknown)
., Sumardi (Unknown)
., Darjat (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2024

Abstract

Dengan kemajuan teknologi, toilet modern mengalami transformasi signifikan, termasuk pengembangan toilet pintar dengan fitur sensor otomatis dan bahan ramah lingkungan. Meskipun perkembangan ini meningkatkan kenyamanan pengguna, fokus terhadap fasilitas untuk petugas kebersihan masih kurang. Petugas kebersihan memiliki peran penting dalam menjaga toilet agar tetap bersih dan nyaman, kurangnya dukungan dapat membuat toilet menjadi kurang nyaman dan berpotensi sebagai tempat berkembangnya penyakit. Oleh karena itu diberikan dukungan dan fasilitas kepada petugas kebersihan dengan dibuatnya sistem monitoring smart toilet berbasis Internet of Things pada aplikasi android. Aplikasi android yang terintegrasi dengan sistem smart toilet memungkinkan petugas kebersihan untuk memantau kondisi lingkungan pada smart toilet secara jarak jauh. Penggunaan aplikasi android akan menampilkan kondisi lingkungan pada smart toilet dan juga jadwal petugas kebersihan setiap harinya. Penggunaan aplikasi android memberikan akses informasi yang responsif, informatif dan mudah digunakan oleh pengguna. Aplikasi android juga memiliki kompabilitas terhadap versi android terbaru yaitu android 11 dan 12. Pada aplikasi android telah diuji pada beberapa responden salah satunya yaitu petugas kebersihan dan mendapatkan hasil 44,5% responden sangat setuju, 49,1% respoden setuju, dan 6,4% kurang setuju pada tampilan antarmuka aplikasi dan mudah dimengerti serta mudah untuk digunakan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

transient

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering

Description

TRANSIENT: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro (e-ISSN:2685-0206) diterbitkan oleh Departemen Teknik Elektro Universitas Diponegoro. Pertama kali terbit pada tahun 2012. TRANSIENT: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro menerima artikel ilmiah dari pakar dan peneliti baik dari industri maupun akademisiTRANSIENT: ...