Kegiatan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) yang dilakukan penulis berupa Motivasi bekerja dan Pemanfaatan Teknologi Informasi untuk berwirausaha bagi santri Pesantren Tahfizh Khusus Anak Al Azka. Kegiatan yang dilakukan oleh tim berupa pelatihan dan pendampingan dilaksanakan selama 8 bulan, dengan metode pelaksanaan terdiri dari 5 (lima) tahap, yakni: persiapan, pembinaan, pendampingan, pelatihan dan evaluasi kegiatan. Hasil evaluasi menunjukkan, setelah mengikuti kegiatan abdimas, terdapat peningkatan daya saing, rasa percaya diri, kemandirian, semangat kewirausahaan dan kemampuan penerapan Ilmu Pengetahuan dan teknologi untuk berwirausaha.
Copyrights © 2022