Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif Wordwall pada mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 1 Pamekasan Kelas X. Prosedur pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada model pengembangan ADDIE yang memiliki lima tahapan yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Metode Reserch and Development (R&D) digunakan dalam penelitian ini. Satu orang ahli materi, satu orang ahli media, satu rang praktisi pembelajaran ekonomi, dan 31 siswa kelas X MIPA C SMA Negeri 1 Pamekasan sebagai subjek uji coba.Ahli materi mendapatkan skor 4,6 dengan kategori “Sangat Layak”, ahli media mendapatkan skor 4,5dengan kategori“Sangat Layak”, dan praktisi pembelajaran ekonomi mendapatkan skor 4 dengan kategori “Layak”. Seluruh 31 siswa pada siswa kelas X MIPA C SMA Negeri 1 Pamekasan memberikan respon positif dengan tingkat respon 96,7 persen.
Copyrights © 2024