Citius: Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga, Dan Kesehatan
Vol. 2 No. 2 (2022): CITIUS: Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan

Pengembangan Model Penjurian Senam Artistik Berbasis Digital

Wahyu Sholeh Kurniawan (Universitas Negeri Semarang)
Said Junaidi (Universitas Negeri Semarang)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk berbasis digital yang dapat digunakan sebagai solusi dalam penjurian (alat bantu juri dalam memasukkan dan mengolah nilai) serta menyampaikan hasil nilai dalam perlombaan senam artistik secara cepat, efektif dan efisien. Teknologi informasi berkembang pesat di era sekarang. Hampir setiap sektor baik pemerintah maupun swasta telah memanfaatkan teknologi informasi guna memudahkan dalam bekerja. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (RnD) yaitu metode penelitian yang menghasilkan sebuah produk tertentu, dan di uji keefektifan produk tersebut. Alur penelitian pengembangan ini merujuk dari penelitian yang dikembangkan oleh Borg & Gall yang meliputi 10 alur mulai dari pengumpulan data awal sampai pemassalan produk. Subjek penelitian ini adalah juri senam artistik di wilayah Jawa Tengah. Produk yang dikembangkan telah diuji keabsahan, validitas dan reliabilitas dengan hasil perolehan pengujian validasi 94. Nilai tersebut masuk ke dalam kategori baik sekali, sehingga aplikasi dapat digunakan dalam proses penilaian senam artistik yang dilakukan oleh juri senam artistik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

citius

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Public Health Other

Description

Citius: Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan merupakan jurnal yang membidangi keilmuan pendidikan jasmani, ilmu keolahragaan dan kesehatan olahraga. Jurnal ini mewadahi cakrawala keilmuan para dosen, guru, praktisi dan mahasiswa yang serumpun dan linear keilmuan tersebut, sehingga ...