PENG: Jurnal Ekonomi dan Manajemen
Vol. 1 No. 2 (2024): Juli: Accounting economics and other economic issues

Strategi Peningkatan Kualitas Pelayanan Barista Pada Kopi Dari Hati

Aulia Febriyanti (Unknown)
Sungkono (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2024

Abstract

Dalam industri kafe yang kompetitif, kualitas pelayanan barista memainkan peran penting dalam kesuksesan bisnis, termasuk pada "Kopi Dari Hati." Artikel ini menyoroti strategi peningkatan kualitas pelayanan barista dengan fokus pada pelatihan dan pengembangan keterampilan barista, serta implementasi standar pelayanan yang konsisten. Penelitian ini tujuannya untuk memberi pemahaman lebih baik lagi tentang bagaimana kualitas pelayanan barista dapat ditingkatkan untuk memperkuat pengalaman pelanggan dan meningkatkan loyalitas. Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, melalui wawancara mendalam terhadap manajer kafe serta barista yang dipilih serta observasi langsung terhadap interaksi barista dan pelanggan. Data dianalisis dengan teknik analisis isi, mengidentifikasi tema, pola, dan tren tertentu melalui observasi dan wawancara. Hasil penelitian memperlihaatkan bahwa pelatihan berkelanjutan dan penerapan standar pelayanan yang tinggi dapat secara signifikan meningkatkan kualitas pelayanan barista. Artikel ini memberikan manfaat praktis bagi pengelola kafe dalam merancang program pelatihan yang efektif, serta kontribusi penting dalam literatur akademis mengenai strategi peningkatan kualitas pelayanan di industri kafe.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

peng

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Mengusung moto "Sinergi Pengetahuan untuk Kemajuan Ekonomi" adalah jurnal peer-review yang fokus di bidang Ekonomi Murni, Kependidikan Ekonomi, Manajemen, Kewirausahaan, Akuntansi, Ekonomi Islam dan bidang lainnya yang relevan dengan ekonomi yang belum pernah dipublikasikan dalam jurnal ...