Riset terdahulu atau riset yang relevan sangat penting dalam suatu artikel ilmiah. Riset terdahulu atau riset yang relevan berfungsi untuk memperkuat teori dan pengaruh antar variabel. Artikel ini bertujuan untuk menganalisis beberapa variabel yang mempengaruhi nilai perusahaan, yaitu: struktur modal, profitabilitas, dan kinerja keuangan, suatu studi literatur Manajemen Keuangan. Tujuan penulisan artikel ini guna membangun hipotesis pengaruh antar variabel untuk digunakan pada riset selanjutnya Hasil artikel literature review ini adalah: 1) Sruktur modal berpengaruh terhadap nilai perusahaan; 2) Profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan; dan 3) Kinerja keuangan berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini memberikan implikasi bagi manajemen perusahaan dalam pengambilan keputusan terkait struktur modal dan upaya peningkatan kinerja keuangan untuk meningkatkan nilai perusahaan. Selain itu, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi investor dalam mempertimbangkan faktor-faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan sebelum melakukan investasi.
Copyrights © 2024