Jurnalku
Vol 4 No 3 (2024)

Penerapan Praktik Tax Avoidance Serta Penggunaan Kebijakan Transfer Pricing Dan Tax Treaty Di Indonesia

Putri, Anastasia Adinda Permata (Unknown)
Sirait, Alpin Stephanus Hasiholan (Unknown)
Siregar, Khansa Zhafirah (Unknown)
Tannya, Devi (Unknown)
Widasari, Veronica Angela Citra (Unknown)
Najmina, Luthfiola Rachma (Unknown)
Wijaya, Suparna (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2024

Abstract

Studi ini menganalisis penerapan praktik penghindaran pajak melalui transfer pricing dan tax treaty dalam sistem perpajakan Indonesia dan dampaknya terhadap penerimaan pajak negara. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan studi literatur dari artikel-artikel yang diterbitkan dalam jurnal nasional dan internasional periode 2019-2024. Temuan menunjukkan bahwa tax avoidance melalui transfer pricing sering kali dilakukan dengan menetapkan harga transfer antar divisi perusahaan untuk memindahkan keuntungan ke negara dengan tarif pajak lebih rendah. Sementara itu, tax treaty sering dimanfaatkan melalui treaty shopping, di mana perusahaan mendirikan anak perusahaan di negara-negara dengan perjanjian pajak yang lebih menguntungkan. Kedua praktik ini berkontribusi terhadap pengurangan penerimaan pajak negara. Untuk mengatasi masalah ini, diperlukan penguatan kebijakan perpajakan, pengawasan yang ketat, dan penyesuaian tax treaty. Studi ini memberikan rekomendasi kebijakan dan wawasan bagi upaya peningkatan kepatuhan pajak di Indonesia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jurnalku

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnalku merupakan media penyebarluasan hasil penelitian di keuangan umum, termasuk, namun tidak terbatas pada topik ekonomi, bisnis, keuangan, manajemen, akuntansi, kebijakan publik, dan keuangan umum lainnya. Jurnalku terbit empat kali dalam ...