Jurnal Ilmiah Smart
Vol 6 No 1 (2022): Jurnal Ilmiah SMART

ANALISIS DETERMINAN PROMOSI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA PT. SINGA MAS JAYA ABADI MEDAN

Purba, Yessica Sardina (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2022

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis mengevaluasi dan mengkaji Pengaruh promosi dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen pada PT. Singa Mas Jaya Abadi Medan di masa Pandemi Covid-19. Pada penelitian ini, sampel yang digunakan sebanyak jumlah populasi konsumen PT. Singa Mas Jaya Abadi Medan yang berjumlah 50 orang. Instrumen yang digunakan adalah kuisioner untuk mengumpulkan data dari variable promosi, kualitas pelayanan dan kepuasan konsumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi linear berganda, ujihipotesis parsial atau uji t, uji hipotesis simultan atau uji F dan perhitungan koefisiesn determinasi. 1. Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen, kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen, Promosi dan kualitas pelayanan secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen. besarnya koefisien determinasi dapat dilihat dari nilai Adjusted R Square sebesar 0,691 berarti promosi dan kualitas pelayanan dapat menjelaskan kepuasan konsumen sebesar 69,1% dan sisanya 30,9% dipengaruhi oleh variabel lain di luar dari penelitian ini

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JMBA

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Smart provied as vehicle for sharing timely and up-to-date publication of scientific research and review articles. The journal publishes original full-length research papers in all areas related to corporate governance, human resource management, strategic management, entrepreneurship, ...